Disnakertrans Kabupaten Pali menggelar kegiatan Pelayanan Antar Kerja di Daerah Kabupaten atau Kota Tahun 2024 di Gedung Star Cafe And Resto, Talang Ubi. Acara ini diikuti oleh 100 siswa/i perwakilan SMK Negeri Talang Ubi, SMK Negeri tanah Abang, SMK Negeri Penukal, dan SMKN Penukal Utara.

Pembukaan acara ini dilakukan oleh Asisten I Pemkab PALI, Bpk. H. Andre Fajar Wijaya S.Si, M.Si, CSEP dan dilanjutkan dengan pemberian materi dimana salah satu ahli yang menjadi nara sumber adalah HCGA Manager Bomba Grup Subholding Agro Industri yaitu Bpk. Edi Paris, S.P. tentang Persiapan Memasuki Dunia Kerja.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka upaya bersama untuk mempersiapkan generasi muda menghadapi dunia kerja dan mendukung pengembangan UKM di Kabupaten Pali.