Subholding Contracting & Services Bomba Grup mengundang rekan-rekan Office Support, Security, dan Driver untuk mengikuti Pelatihan Soft Skills yang bertujuan untuk mengembangkan keterampilan profesional seperti leadership, penampilan yang sesuai, layanan prima, hingga attitude yang mendukung performa kerja.

Pelatihan ini telah berlangsung dalam dua sesi, sesi pertama yang dilaksanakan pada Sabtu (30/11) dan dilanjutkan sesi kedua. Kegiatan ini dibuka oleh Bpk. Ludyanton Lukman, dan dipandu langsung oleh narasumber yang memiliki pengalaman dibidangnya, termasuk Bpk. Osman Syarif, Bpk. Tarsisius Bisma, Bpk. Nana Suryatna, Bpk. Budhi Santoso, Ibu Leliana Wijaya, Bpk. Abdul Rohim, dan Bpk. Farda Ashari.

Semoga dengan adanya pelatihan ini memberikan manfaat dan memberi kesempatan bagi rekan-rekan di Departement Operation Support untuk terus belajar, berkembang, dan menjadi bagian dari tim yang semakin profesional dan inspiratif!